Minggu, 22 Desember 2013

Ferrari Kagumi Sikap Raikkonen

Arief Hadi Purwono - Okezone

Kimi Raikkonen.(foto:IST)
BOLOGNA – Penunjukkan kembali Kimi Raikkonen sebagai pembalap kedua tim F1, Scuderia Ferrari, menggantikan Felipe Massa yang beralih ke Williams-Mercedes, banyak menimbulkan pertanyaan, akan duetnya dengan Fernando Alonso. Dua pembalap yang setara dalam satu tim, setara dalam kemampuan mengemudi.

Nama besar Alonso dan Raikkonen, menimbulkan pertanyaan, akankah salah satu di antara mereka, dapat meredam ‘ego’, dan mengalah untuk menjadi yang terdepan? Karena, dalam F1 championship, juara umum hanya untuk tim, sedangkan untuk individu, hanya ada juara 1, 2, dan seterusnya.

Terlebih, rivalitas keduanya yang sama pernah menjadi juara dunia di tim F1 yang berbeda. Alonso menjadi juara dua kali berturut-turut pada  2005 dan 2006 bersama Renault, dan Raikkonen juara pada 2007 bersama Ferrari.

Namun, Ketua kepala Ferrari, Luca Cordero di Montezemolo, menepis semua anggapan miring perihal duet Alonso-Raikkonen tersebut, dan justru memuji Raikkonen, yang memiliki sikap yang baik sejak bergabung kembali ke tim Ferrari, setelah sebelumnya menjadi pembalap, untuk Lotus.

“Kimi lebih baik dari yang saya harapkan. Ia diterima oleh semua fans di seluruh dunia, ia lebih populer di mata fans, dan ini penting di dalam tim. Ia pria yang jujur. Sejak ia bersama kami, kami tidak sama sekali mengalami satu pun masalah,” ucap Montezemolo, seperti dilansir Planet-F1, Minggu (22/12/2013).

“Saya rasa Fernando (Alonso) mengetahui, ia tidak berkendara untuk dirinya sendiri. Namun untuk Ferrari, dan Raikkonen tahu, ia berada di kesempatan kedua dalam kariernya, dan ada beberapa tahun yang penting untuk dirinya kedepan. Tiap pembalap, sejak saya menangani Ferrari, tahu, mereka tidak berkendara untuk diri sendiri, namun untuk tim. Jika beberapa pembalap ingin berkendara untuk dirinya sendiri, akan banyak kemungkinan, mereka dapat melakukannya untuk tim sendiri, mereka dapat pergi dengan tim yang berbeda, namun di Ferrari, inilah peraturan-peraturannya, dan ini sangat jelas,” ujarnya.

Montezemolo yakin, rivalitas di antara keduanya, justru akan membuat tim  Kuda Jingkrak ini, kembali meraih prestasi di ajang Championship F1, musim depan.  

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Bluehost