Jumat, 20 Desember 2013

SEA Games 2013 Tembus 60 Emas, Indonesia Betah di Peringkat Empat

A. Firdaus - Okezone

Logo SEA Games 2013 Myanmar (foto: Ist)
NAYPYIDAW – Hari kesepuluh pasca pembukaan SEA Games XXVII, pimpinan klasemen masih diduduki Thailand. Sementara Indonesia, meski berhasil menembus 60 medali emas, tapi tak lantas membuat posisinya beranjak.

Dari Cabang Olahraga (Cabor) yang dimainkan hari ini, Indonesia berhasil menambah beberapa emas. Salah satunya dari Cabor Vovinam. Adalah pasangan Arista Dewi Luh Gede/Ratna Dewi Ni Made yang berhasil mempersembahkan emas dari olahraga khas Vietnam itu. Arista/Ratna mengungguli Vietnam dan Myanmar setelah menang di nomor Dual Sword.

Emas juga berasal dari para atlet Kempo kita, yang berhasil meraih emas di nomor putri Dantai Embu. Pasukan Merah-Putih ini berhasil mengalahkan Vietnam dan juga tuan rumah Myanmar. Emas lainnya juga datang dari Perahu Naga Indonesia, yang berhasil memaksa Thailand dan Myanmar terpaksa meraih perak dan perunggu.

Sampai saat ini Thailand masih unggul jauh dari Negara lainnya, di mana telah mengoleksi 86 emas, 86 perak, dan 68 perunggu. Sedangkan Indonesia yang masih betah berada di posisi empat, di bawah Myanmar dan Vietnam. Merah-Putih mengoleksi 61 emas, 66 perak, dan 92 perunggu.

Klasemen perolehan medali SEA Games XXVII, Jumat (20/12/2013):
Negara - Emas - Perak - Perunggu
Thailand  86 - 86 - 68
Myanmar 69 - 52 - 65
Vietnam 66 - 70 - 71
Indonesia 61 - 66 - 92
Malaysia 36 - 36 - 65
Singapore 26 - 25 - 36
Philippines 23 - 27 - 32
Laos 10 - 11 - 38
Cambodia 6 - 8 - 25
Timor-Leste 2 -  2 - 4
Brunei 1 - 1 - 5

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Bluehost