Kamis, 12 Desember 2013

Vettel-Alonso Absen di Tes Resmi F1 Hendra Mujiraharja - Okezone

Hendra Mujiraharja - Okezone

Sebastian Vettel. (Foto: Reuters)
BERLIN – Juara dunia Formula One (F1), Sebastian Vettel, dan Fernando Alonso, dipastikan tidak akan ambil bagian dalam tes yang diadakan oleh Pirelli di Bahrain, pekan depan. Kedua pembalap itu masih menikmati liburan setelah semusim mengikuti F1.

“Vettel saat ini sedang menikmati liburan,” demikian komentar juru bicara Vettel, Britta Roeske, kepada surat kabar Welt, Kamis (12/12/2013).

Sementara itu, empat tim yakni Red Bull, Toro Rosso, Ferrari, dan Mercedes, dipastikan akan ambil bagian dalam tes tersebut. Keempat tim itu ingin membantu mengembangkan ban yang disediakan oleh pemasok utama, Pirelli, untuk balapan F1 2014.

“Vettel telah melewati musim yang berat dan dengan semua kesulitan itu, peraturan teknik yang baru contohnya, persiapan untuk musim depan tidak akan mudah. Vettel akan bercermin pada musim lalu dan menyiapkan mental menghadapi musim yang baru,” jelas Roeske.

“Dia baru akan tampil di hadapan media jika ditunjuk oleh Red Bull atau tes resmi pertama pada akhir Januari mendatang,” tambahnya.

Sementara itu, Alonso juga tidak akan berlaga di Bahrain. Ferrari mengonfirmasi Pedro de la Rosa dan Jules Bianchi akan mengikuti tes yang diadakan Pirelli tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Bluehost