Rabu, 11 Desember 2013

BWF Superseries Final 2013 Owi/Butet Kalah di Laga Pembuka

Achmad Firdaus - Okezone

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Foto: Ist)
KUALA LUMPUR - Ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir membuka perjuangannya di babak penyisihan grup BWF Superseries Final dengan hasil kurang apik. Owi/Butet kalah dari pasangan Thailand, Sudket Prapakamoltha/Saralee Thoungthongkam, 9-21 26-24 21-16.

Ganda campuran peringkat dua dunia, Owi/Butet melakoni laga perdana di Grup B dengan menghadapi Sudket Prapakamoltha/Saralee Thoungthongkam yang menempati peringkat enam dunia, di Stadium Badminton, Kuala Lumpur, Rabu (11/12/2013) malam WIB.

Unggul peringkat, Owi/Butet sempat diprediksi bakal menang mudah lantaran unggul jauh 9-21 pada game pertama. Namun, kenyataannya justru berbalik. Pasangan Thailand ini justru mampu menampilkan performa mengesankan di game berikutnya.

Pada pertengahan game kedua, Owi/Butet yang sudah unggul 19-13 justru gagal mempertahankan performanya. Mereka nampak kehilangan konsentrasi sehingga Sudket/Saralee berhasil menyamakan kedudukan 19-19.

Laga semakin sengit, ketika kedua pasangan terus kejar mengejar angka sejak poin 19. Namun, pada akhirnya justru Sudke/Saralee yang berhasil meraih kemenangan 26-24.

Di game penentuan, pertandingan berjalan ketat sejak awal. Aksi jual beli serangan diperlihatkan kedua pasangan. Kejar mengejar poin pun tak terhindarkan. Namun, lagi-lagi konsentrasi pasangan terbaik Indonesia ini kendur di momen krusial hingga akhirnya harus kembali menyerah 21-16.

Dengan kekalahan ini, maka tak ada kata lain bagi Owi/Butet selain memetik kemenangan di dua laga berikutnya demi mengamankan tiket lolos ke semifinal. Di pertandingan kedua, Kamis (12/12/2013), Owi/Butet akan berhadapan dengan musuh bebuyutannya, Xu Chen/Ma Jin yang saat ini menempati peringkat empat dunia.

Sementara di laga pamungkas penyisihan grup, Owi/Butet akan ditantang ganda campuran nomor tiga dunia asal Denmark, Joachim Fishcer Nielsen/Christinna Pedersen.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Bluehost