Selasa, 10 Desember 2013

Vettel, Juara Berkat Kerja Keras

Hendra Mujiraharja - Okezone

Sebastian Vettel. (Foto: Reuters)
PARIS – Sebastian Vettel menjadi salah satu pembalap tersukses Formula One (F1). Vettel tidak menyangka atas kerja kerasnya untuk menjadi yang terbaik membuahkan hasil.

Pembalap Red Bull berbicara kepada situs resmi F1 menjelang penyerahan trofi oleh FIA di Paris, di mana dia akan mendapatkan yang keempat secara beruntun. Baby Schumi, julukan Vettel, beruntung tidak merasa terbebani atas harapan orang lain. Tapi, itu bukan berarti Vettel terbebas dari tekanan.

“Sangat luar biasa bisa memenangkan empat gelar juara dalam waktu pendek, tapi di sisi lain, juga selalu memikirkan mengenai langkah selanjutnya. Terkadang, Anda menyadari seandainya Anda tidak siap untuk langkah selanjutnya. Jadi, Anda harus kerja keras dan memastikan Anda siap untuk balapan selanjutnya,” jelas Vettel, disadur dari Crash.

“Saya sangat beruntung tidak merasa tekanan dari orang yang dekat terhadap saya, mencoba untuk menekan kepada saya terhadap sesuatu yang membuat saya tidak siap. Tentu, tujuan utama saya adalah untuk memenangkan gelar F1, untuk membuktikan saya bisa melakukannya. Tapi untuk memenangkan tiga atau empat kali atau bahkan lebih, di luar batas imajinasi Anda,” lanjut pembalap asal Jerman itu.

“Saya bisa mengatakan saya adalah seorang pembalap yang tekanan kepada saya. Saya mengharapkan kepada saya untuk tampil lebih baik. Saya tidak mengharapkan untuk menang atau menjadi yang terbaik. Anda harus bekerja keras untuk menang,” tegas pembalap jebolan Scuderia Toro Rosso itu.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Bluehost